Relawan Jokowi Mania Bertemu Prabowo Subianto, Gerindra: Gerbong Pendukung Panjang

Avatar photo

- Pewarta

Jumat, 17 Februari 2023 - 10:58 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Anggota Komisi III DPR Habiburokhman. (Dok. DPR.go.id)

Anggota Komisi III DPR Habiburokhman. (Dok. DPR.go.id)

KILASNEWS.COM – Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai Gerindra Habiburokhman menanggapi rencana pertemuan relawan Jokowi Mania (JoMan) dan Prabowo Subianto.

“Gerbong pendukung Pak Prabowo kian hari kian panjang,” katanya di Kompleks Parlemen, Jakarta, Kamis 16 Februari 2023.

Ketua Umum JoMan Immanuel Ebenezer (Noel) akan menemui Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto sore ini.

ADVERTISEMENT

RILISPERS.COM

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pertemuan ini sebagai tindak lanjut usai JoMan menyatakan dukungannya untuk Prabowo sebagai capres 2024.

Habiburokhman menyambut baik adanya dukungan tersebut. Menurut dia, ada banyak kelompok atau aliansi yang mulai merapat ke Gerindra untuk mendukung Prabowo.

Bahkan, kata dia, orang-orang yang dulu tidak bersama Gerindra kini mulai menyatakan dukungan untuk Prabowo.

“Termasuk mereka yang dulu tidak bersama kami, tidak bersama Pak Prabowo, sekarang ada bersama kami.”

“Jadi memang diplomasi persatuannya Pak Prabowo, Pak Prabowo sebagai ikon pemersatu bangsa itu mulai efektif,” katanya menegaskan.

Kendati begitu, Habiburokhman belum bisa memastikan terkait adanya pertemuan antara Prabowo dengan JoMan hari ini.

Dia hanya memastikan Prabowo kemungkinan sedang berada di Jakarta.

“Saya enggak tahu ya, biasanya memang ada di Jakarta kalau weekday,” kata dia.

Sementara itu, Ketua Umum JoMan Immanuel Ebenezer (Noel) yang dikonfirmasi membenarkan pertemuan itu pada pukul 16.00 WIB di Kertanegara.***

Berita Terkait

Pergantian Kepemimpinan PKS Berlangsung Demokratis, Sohibul dan Al Muzammil Yusuf Muncul Sebagai Pemenang
Yahidin Umar Kritik Romahurmuzy Soal Kandidat Luar, PPP Diwarnai Konflik Menjelang Muktamar 2025
Belum Genap Setahun Menjabat Hasan Nasbi Mundur dari Kepala Komunikasi Kepresidenan, Ini Alasannya
Beginilah 5 Jalan yang Dilakukan Press Release untuk Lakukan Perbaikan Citra dan Pulihkan Nama Baik
Soal Hubungan dengan SBY dan Jokowi, Prabowo Subianto: Saya Minta Masukan dari yang Berpengalaman
SBY ke KIM Ajak Bersatu dalam Hati, Loyal Penuh kepada Pemimpin, Jangan ada yang Mendua Hati
Soal Kapan dan Siapa Sosok Menteri Kabinet Merah Putih yang Berpeluang Dicopot Prabowo, Ini Penjelasan Gerindra
Gusdurian Minta Usut Tuntas, Pagar Laut Bukti Pelanggaran Hukum Pihak Tertentu dan Pemerintah

Berita Terkait

Kamis, 5 Juni 2025 - 11:18 WIB

Pergantian Kepemimpinan PKS Berlangsung Demokratis, Sohibul dan Al Muzammil Yusuf Muncul Sebagai Pemenang

Selasa, 3 Juni 2025 - 07:31 WIB

Yahidin Umar Kritik Romahurmuzy Soal Kandidat Luar, PPP Diwarnai Konflik Menjelang Muktamar 2025

Kamis, 1 Mei 2025 - 07:00 WIB

Belum Genap Setahun Menjabat Hasan Nasbi Mundur dari Kepala Komunikasi Kepresidenan, Ini Alasannya

Senin, 28 April 2025 - 07:47 WIB

Beginilah 5 Jalan yang Dilakukan Press Release untuk Lakukan Perbaikan Citra dan Pulihkan Nama Baik

Rabu, 26 Februari 2025 - 14:33 WIB

Soal Hubungan dengan SBY dan Jokowi, Prabowo Subianto: Saya Minta Masukan dari yang Berpengalaman

Berita Terbaru